You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Wagub Ingin Tingkatkan Kepesertaan BPJS Ketenagakerjaan di DKI
.
photo Punto Likmiardi - Beritajakarta.id

Wagub Ingin Tingkatkan Kepesertaan BPJS Ketenagakerjaan di DKI

Wakil Gubernur DKI Jakarta, Sandiaga Uno menginginkan, kepesertaan Badan Penyelenggara Jaminan Sosial (BPJS) Ketenagakerjaan di Ibukota semakin meningkat.

Kita akan tingkatkan kerja sama dengan BPJS Ketenagakerjaan

Menurutnya, saat ini terdapat 7,5 juta angkatan kerja di DKI. Namun, baru 1,1 juta pekerja aktif dengan Nomor Induk Kependudukan (NIK) DKI yang terdaftar di BPJS Ketenagakerjaan.

"Masih ada 6,4 juta yang perlu terlindungi BPJS Ketenagakerjaan. Kita akan tingkatkan kerja sama dengan BPJS Ketenagakerjaan," ujar Sandi, usai menerima kunjungan Deputi Direktur BPJS Ketenagakerjaan Wilayah DKI, Ahmad Hafiz, di Balai Kota DKI Jakarta, Senin (26/2).

Wagub Canangkan Kelurahan Sadar Jaminan Sosial Ketenagakerjaan

Dijelaskannya, peserta program One Kecamatan One Center for Entrepreneurship (OK OCE) rencananya juga akan diikutsertakan dalam BPJS Ketenagakerjaan. Termasuk, bagi para pedagang di pasar-pasar.

"Kita ingin sektor informal juga terlindungi jaminan sosial. Terlebih, program OK OCE menargetkan penciptaan 200 ribu lapangan kerja baru," terangnya.

Sementara, Deputi Direktur BPJS Ketenagakerjaan Wilayah DKI Jakarta, Ahmad Hafiz mengatakan, untuk mewujudkan universal coverage diperlukan kolaborasi dengan semua pihak, termasuk Pemprov DKI Jakarta.

"BPJS Ketenagakerjaan dan Pemprov DKI telah memiliki komitmen bersama agar tahun ini semua angkatan kerja di Jakarta bisa mengikuti program BPJS Ketenagakerjaan," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Plt Wali Kota Jaktim Tinjau Posko Antitawuran di Batu Ampar

    access_time16-04-2025 remove_red_eye4288 personNurito
  2. DPRD Dukung Jakarta Jadi Kota Perfilman

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1837 personFakhrizal Fakhri
  3. Kebakaran di Bawah Kolong Tol Wiyoto Wiyono Berhasil Dipadamkan

    access_time16-04-2025 remove_red_eye1710 personAnita Karyati
  4. Pemprov DKI Pastikan Rekrutmen 1.652 Petugas PPSU Transparan dan Bebas KKN

    access_time15-04-2025 remove_red_eye1634 personAldi Geri Lumban Tobing
  5. Langkah Pemprov Gunakan Truk Sampah Listrik Diapresiasi

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1615 personFakhrizal Fakhri

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik